Waringin--Kepala Desa Bersama Masyarakat Waringin Kecamatan Suralaga Kabupaten Lombok Timur menyambut menyambut Malam Takbiaran 1 Syawal 1443 H dengan menggelar pawai obor. Minggu (1/5/2022).
Ada ratusan masyarakat yang ikut. Mulai dari anak-anak hingga dewasa.
Peserta berjalan kaki sekitar 3 kilometer, dimulai dari halaman Masjid Haqqul Yaqqin Cengok
Kemudian menuju Kekadusan Cengok Daya Melewati Jalan Gang Muhajirin lalu tiba di Kewilayahan Kecego Daya menuju Ke Dusun Kecego selanjutnya Finish Di Dusun Cengok . Peserta berjalan memegang obor sambil melantunkan takbir. Meski jaraknya tidak jauh namun peserta tetap antusias dan semangat.
Kegiatan ini sendiri diinisiasi oleh Pemerintah Desa yang pada rencana awal Pesertanya hanya dari masing masing TPQ se wilayah desa Waringin dengan Sejumlah Santri binaannnya .dengan melibatkan sejumlah petugas Keamanan Mulai Dari POLMAS,BABINSA ,Prangkat Desa ,BKD , Kepala Dusun dan Semua RT dengan Bekordinasi kepada sekdes ( Muhammad Ali Mordani) Selaku Ketua Pelaksana Kegiatan .
.jpg)
“Kegiatan Seperti ini merupakan salah bentuk antusiasme masyarakat menyambut hari kemenangan Umat Muslim. Kegiatan ini juga sudah rutin dilaksanakan setiap malam Idul Fitr,i Namun 2 tahun Belakangan ini Sempat tertunda Akibat adanya wabah Covid 19. Ungkapnya
Sebagai Penutup Kepala Desa Waringin ( Asikin S.Pd) mengucap terimakasih atas solidaritas para panitia yang bisa mensukseskan kegiatan ini dengan meriah
“Saya ucapkan terima kasih kepada Seluruh Panitia Pelaksana ,dengan segala Kekurangan dan Keterbatasan dana, malam ini kita bisa berkumpul lagi dalam suatu Kegiatan Pawai Lampion yang begitu Meriah ” katanya.
(Redbib)